Akulah Korban Kekerasan
Kata Orang Papua
Yang Ditindas
Akulah Saksi Sejarah
Kisah Orang Papua
Yang Hak Suaranya Dirampas
Akulah Korban Perampasan
Ungkapan Orang Papua
Yang Tanah dan Kekayaannya Disita
Akulah Saksi Bisu
Kata Alam Papua
Yang Menyaksikan Penindasan.
Semua Korban
Di negeri ini Bertanya
Kapankah Kami akan Bebas dari
Tirani Penindasan ini?
Burung Cendrawasih menjawab
Hiasilah Jiwamu seperti Diriku
Semut pun menjawab
Bersatulah seperti Kami.
Burung Merpati juga menjawab
Tulus dan Rendah Hati seperti
Diriku
Ular pun menjawab
Liciklah seperti Diriku
Burung Wirewit pun menjawab
Sadarlah akan Penindasan
Ambillah
Komitmen, Bersatu dan Lawan
Juga sadarlah
Dosa, Menyesal dan Bertobat
Itulah kunci
Untuk masuk ke Kota Emas
FIRDAUS PAPUA.
Karya: Goo Benediktus
Askam_Port
Numbay, 9 Pebruari 2011.
Dari
suara tak bersuara.
Tidak ada komentar: